JENIS PROMOSI PENJUALAN MANAKAH YANG PALING MEMPENGARUHI SIKAP KONSUMEN DALAM MELAKUKAN PEMBELIAN BARANG?

Authors

  • Wisnu Wardhono Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi Universitas Katolik Parahyangan, Bandung
  • Agus Hasan Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi Universitas Katolik Parahyangan, Bandung
  • Ivan Prasetya Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi Universitas Katolik Parahyangan, Bandung

Abstract

Tujuan Penelitian – Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui alat promosi penjualan manakah yang lebih berpengaruh untuk meningkatkan niat beli dan niat bayar konsumen. Dalam penelitian ini juga akan dilihat bagaimana perbedaan antara tingkat niat beli dan niat bayar konsumen yang dipengaruhi oleh promosi penjualan.
Metode Penelitian – Penelitian ini menggunakan desain lab experiment, di mana responden akan dikelompokan menjadi 3 grup penelitian, di mana di masing-masing grup akan diberikan treatment yang berbeda, yaitu: diskon sebesar 30%, voucher sebesar 40%, dan pemberian bundling produk senilai 50%. Analysis of Variance (MANOVA) dan t-test digunakan untuk menguji bagaimana pengaruh dari ketiga treatment tersebut terhadap niat beli dan niat bayar konsumen.
Pembahasan – Dari penbelitian yang dilakukan didapati hasil bahwa promosi penjualan berpengaruh terhadap niat beli dan niat bayar konsumen. Besarnya nilai persentase promosi penjualan berbanding lurus dengan dengan besarnya niat beli dan niat bayar konsumen.


Kata kunci: promosi penjualan, niat beli, niat bayar, MANOVA

Downloads

Published

2016-02-01

Issue

Section

Articles