STUDI EKSPERIMENTAL KEKUATAN DAN RIGIDITAS RANGKA BATANG PAPAN KAYU

Authors

  • Altho Sagara Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Katolik Parahyangan, Bandung
  • Sisi Nova Rizkiani Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Katolik Parahyangan, Bandung
  • Husain Abdurrahman Shidiq Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Katolik Parahyangan, Bandung

Abstract

ABSTRAK
Rangka batang kayu merupakan sistem struktur banyak digunakan karena dapat dengan
mudah menggunakan variasi dalam konfigurasi dan ukuran batang. Rangka batang dapat
dibuat secara khusus sesuai dengan kondisi beban dan bentang tertentu sehingga dimensi
dapat efisien dan efisiensi dalam pelaksanaan dapat tercapai. Pada penelitian ini akan
dilakukan uji eksperimental pada rangka batang yang tersusun atas papan kayu vertikal,
horizontal, dan diagonal. Tujuan dari penelitian adalah untuk mendapatkan kekuatan,
rigiditas, daktilitas, dan pola kegagalan dari struktur rangka batang kayu untuk kemudian
dapat diaplikasi penggunaannya di lapangan. Variasi penelitian adalah jenis sambungan
yang digunakan yaitu dengan menggunakan penyambung paku dan lem.

Downloads

Published

2016-11-24

Issue

Section

Articles