VOLUME LALU LINTAS RUAS JALAN PANGALENGAN – RANCABUAYA

Authors

  • Agung Sukma Anshari Program Magister Teknik Sipil Universitas Katolik Parahyangan, Bandung

Abstract

Dalam mengembangkan Jawa Barat Selatan, Pemerintah Provinsi Jawa Barat melakukan peningkatan ruas jalan Pangalengan – Rancabuaya. Kegiatan peningkatan jalan pada ruas jalan Pangalengan – Rancabuaya dapat memperlancar transportasi dan memberikan manfaat yang optimal bagi pembangunan. Tujuan studi ini adalah mendeskripsikan volume lalu lintas ruas jalan Pangalengan – Rancabuaya dan membangun model volume lalu lintas yang sesuai untuk ruas jalan Pangalengan – Rancabuaya. Ruas jalan Pangalengan – Rancabuaya adalah jalan provinsi yang menghubungkan Kabupaten Bandung dengan Kabupaten Garut. Hasil studi ini menunjukkan bahwa volume lalu lintas ruas jalan Pangalengan – Rancabuaya mengalami kenaikan yang cukup besar setiap tahunnya, terutama pada kendaraan penumpang dan sepeda motor. Hasil studi ini juga menunjukkan bahwa pertambahan jumlah penduduk dan peningkatan PDRB per kapita berpotensi meningkatkan volume lalu lintas harian (LHR).

Kata kunci: Pemodelan, Volume Lalulintas, Jalan Provinsi

Downloads