KAJIAN MENGENAI KESESUAIAN REVITALISASI PASAR TRADISIONAL MENJADI PUSAT PERBELANJAAN

Authors

  • Raymond Sudjono Parahyangan Catholic University

Abstract

PD. Pasar Bermartabat sedang melakukan program revitalisasi pasar tradisional di Kota Bandung dengan menambahkan fungsi pasar modern diatas fungsi pasar tradisional di dalam sebuah pusat perbelanjaan. Ada beberapa yang berhasil, namun ada yang gagal atau tidak berjalan dengan baik.

 Objek penelitian yang dipilih merupakan pasar tradisional kelas 1 (satu) yang direvitalisasi dan telah beroperasi, yaitu Pasar Baru Trade Center dan Bandung Trade Mall. Penelitian berfokus pada aspek-aspek yang mempengaruhi keberhasilan revitalisasi pasar tradisional. Aspek tersebut antara lain konsep penggabungan pasar tradisional dan pasar modern, alur aktivitas, penataan ruang, ekonomi bangunan, dan kondisi bangunan.  Kelima aspek tersebut dijabarkan dan dianalisis untuk ditemukan kelebihan dan kekurangan dari setiap objek studi, sehingga didapatkan pedoman dalam merevitalisasi pasar tradisional menjadi pusat perbelanjaan. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa revitalisasi akan berhasil apabila antara fungsi pasar tradisional dan fungsi pasar modern memiliki kesetaraan pada kelima aspek tersebut.

Kata kunci : revitalisasi, pasar tradisional, pasar modern, dan  pusat perbelanjaan

Author Biography

Raymond Sudjono, Parahyangan Catholic University

Magister Arsitektur

Downloads

Published

2014-09-30