Vol. 4 No. 2 (2005): Jurnal Administrasi Publik, Volume 4, Nomor 2, Oktober 2005, ISSN 1412 - 7040
Artikel-artikel yang ditulis dalam Jurnal Administrasi Publik edisi ini, mendeskripsikan bagaimana eksistensi maupun kinerja mesin pemerintah atau birokrasi pemerintahan sebagai salah satu aktor administrasi publik yang penting dan memiliki posisi strategis dalam menjalankan agenda reformasi. Keberadaan negara dan pemerintah yang diberi mandat dan otoritas untuk menjalankan kekuasaan seyogyanya memberi manfaat seluas-luasnya bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat. Dalam kerangka itulah administrasi publik dari sektor pemerintah diminta untuk mengembangkan kapasitas dalam menjalankan manajemen pemerintahan. Sebagai perumus dan pelaksana kebijakan diharapkan pemerintah/birokrasi dapat lebih peka terhadap apa yang menjadi kepentingan masyarakatnya, bukan kepentingan dirinya sendiri. Oleh karena itu administrasi dalam hal ini tidak boleh netral terhadap kepentingan yang berkembang, tetapi justru secara signifikan administrasi publik harus berpihak kepada kepentingan publiknya.
Articles
-
Revitalisasi Birokrasi Menuju Indonesia Baru
Abstract View: 843 -
Pro Poor Governance Dalam Pelayanan Publik
Abstract View: 236 -
Eliminating Indonesia's Fuel Subsidy
Abstract View: 211 -
Teknik, Mekanisme dan Model Penilaian Kinerja Aparatur Pemerintah
Abstract View: 354 -
Menuju Perbaikan Manajemen Penanggulangan Bencana di Indonesia
Abstract View: 1527 -
Governance Assesment di Provinsi Banten
Abstract View: 230