Egypt in The Age of Modern Diplomacy: Exercices of Renewable Energy

Authors

  • Togu Alexander Nadrian Parahyangan Catholic University

DOI:

https://doi.org/10.26593/sentris.v2i2.4166.79-90

Keywords:

Egypt’s Vision 2030, modern diplomacy, middle power, soft power, renewable energy, national advantage

Abstract

Dalam dunia kontemporer kini, isu-isu non-tradisional menjadi suatu agenda global yang tidak kalah pentingnya untuk diselesaikan. Penggunaan power dalam era modern tidak terbatas dalam penggunaan komoditas era tradisional seperti militer. Namun komoditas baru seperti layaknya energi, lingkungan, dan agrikultur telah menjadi komoditas nasional. Diplomasi menjadi upaya yang kerap kali dilakukan suatu negara untuk mencapai kepentingan nasionalnya. Pemanfaatan komoditas baru menjadi cara yang relevan bagi negara untuk dapat mencapai kepentingannya dalam era diplomasi modern kini. Negaranegara berusaha untuk mengembangkan komoditas baru secara spesifik agar meningkatkan power sebagai kekuatan baru dalam sistem internasional. Dalam upaya mencapai kepentingan nasionalnya, Mesir telah melakukan pemberdayaan komoditas baru melalui penetapan Egypt’s Vision 2030 sebagai strategi nasional. Secara garis besar, Egypt’s Vision 2030 bertujuan untuk membawa Mesir kompetitif, seimbang, dan modern. Penggeseran depedensi menuju energi terbarukan menjadi cara Mesir dalam melaksanakan strategi nasionalnya. Egypt’s Vision 2030 merupakan suatu langkah Mesir untuk merelevansikan negara dalam era diplomasi modern. Suatu isu yang perlu diperdebatkan melalui kemunculan langkah baru Mesir yakni peningkatan soft power Mesir untuk berdiplomasi secara regional maupun global. Maka dari itu, penulis memprakarsasi karya akademik ini dengan tuntunan pertanyaan penelitian yang berbunyi, “Mengapa usaha Pemerintah Mesir untuk beralih kepada penggunaan energi terbarukan menjadi cara baru dalam meningkatkan eksistensi Mesir dalam era diplomasi modern?”. Karya akademik ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan hingga menciptakan suatu interpretasi yang dapat diperdebatkan mengenai upaya peningkatan dan pemberdayaan energi yang terbarukan Mesir sebagai upaya Mesir untuk meningkatkan signifikansi perannya dalam era diplomasi modern.

Downloads