RANCANGAN SISTEM INFORMASI PENILAIAN KINERJA KOORDINATOR PROYEK PT ATRIUM PROPUGNATORUM TEKNIKA

Authors

  • Zee Zee Aprilia Parahyangan Catholic University

DOI:

https://doi.org/10.26593/jab.v16i1.3761.86-102

Abstract

Perkembangan teknologi digital membawa perluang yang baik bagi para pelaku usaha di industri teknologi informasi. PT Atrium Propugnatorum Teknika merupakan salah 1 perusahaan start up di Indonesia yang bergerak di industri tersebut. PT Atrium Propugnatorum Teknika berfokus pada pengembangan perangkat lunak, namun memiliki kendala di mana perusahaan kesulitan untuk memperoleh dan mempertahankan sumber daya manusia yang kompeten di bidang pengembangan perangkat lunak (programmer). Oleh sebab itu, perusahaan bermaksud untuk membangun sistem penilaian kinerja untuk memaksimalkan sumber daya manusia yang tersedia saat ini agar dapat memberikan pelayanan yang konsisten kepada calon konsumen dan konsumen mereka.
Penelitian ini berjenis deskriptif analitis yang akan menggambarkan kondisi ekternal yang mempengaruhi PT Atrium Propugnatorum Teknika dan memaparkan rancangan sistem penilaian kinerja pegawai sesuai dengan proses penilaian kinerja pegawai saat ini. Teknik analisis data menggunakan Porter 5’s Forces dan BPMN.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa data perusahaan saat ini cukup untuk menjalankan sistem penilaian kinerja karyawan. Data perusahaan yang ada dapat diolah secara otomatis untuk menghasilkan informasi mengenai kinerja pegawai sesuai dengan predikat yang telah ditetapkan oleh perusahaan. Berdasarkan hasil tanggapan dari PT Atrium Propugnatorum Teknika, rancangan sistem penilaian kinerja ini sesuai dengan tujuan perusahaan untuk memantau kinerja karyawan. Rancangan sistem ini dapat dimaksimalkan dengan pembaharuan kompetensi dan parameter yang disesuaikan dengan kondisi ekternal dan internal perusahaan.

References

Adhawiyah, Y., Kumaladewi, N., & CaturUtami, M. (2017). Rancang Bangun Sistem Informasi Penilaian Kinerja Pegawai Menggunakan Metode Psychological Apprasial. Studia Informatika: Jurnal Sistem Informasi, 10(2), 119-126.

Aguinis, H. (2013). Performance Management. United Kingdom: Edinburgh Business School.

Agustina, D. M., Sunarto, M. D., & Jatmika, K. (2013). Sistem Informasi Penilaian Kinerja Pegawai pada Badan Kepegawaian Diklat Surabaya. Jurnal Sistem Informasi Vol. 2 (2), 1-6.

Arep, & Tanjung. (2008). Manajemen Sumber Daya Manusia. Yogyakarta: BPEC.

Bedwell, N. (2019, March 7). Is Human Resources Your New Profit Center? Retrieved from Forbes: https://www.forbes.com/sites/forbesagencycouncil/2019/03/07/is-human-resources-your-next-profit-center/#5ad5b90d7d90

Chapman, E. F., Sisk, F. A., Schatten, J., & Miles, E. W. (2018). Human Resource Development and Human Resource Management Levers for Sustained Competitive Advantage: Combining Isomorphism and Differentiation. Journal of Management & Organization, 533-550.

David, & Fred, R. (2011). Manajemen Strategis Konsep. Jakarta: Salemba Empat.

Dessler, G. (2011). Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Indeks.

Dhewanto, W., & Anggadwita, G. (2015). Rencana Pengembangan Teknologi Informasi Nasional 2015-2019. PT Republik Solusi.

Fryer, K., Antony, J., & Ogden, S. (2009). Performance Management in the Public Sector. International Journal of Public Sector Management, 478-498.

Gelinas, U., & Dull, R. (2010). Accounting Information Systems. Ohio: South-Western Cengage Learning.

Hasibuan, S. (2013). Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Bumi Aksara.

Investopedia Stock Analysis. (2019). Analyzing Porter's Five Forces on Apple (AAPL). New York: Newstex.

Kodrat. (2009). Konsep Lima Kekuatan Porter. Jakarta: PT. Binarupa Aksara.

Laudon, K., & Laudon, J. (2016). Management Information Systems. England: Pearson Education Limited.

Lindholm, J., Yarrish, K. K., & Zaballero, A. G. (2012). Human Resource Management: HR Forms & Job Aids. USA: Pfeiffer.

Moelong, L. J. (2013). Metode Penelitian Kualitatif (Edisi Revisi). Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

MSCI. (2018). The Global Industry Classification Standard. Retrieved from MSCI: https://www.msci.com/gics

Object Management Group. (2011, December). About The Business Process Model and Notation Specification Version 2.0. Retrieved from Object Management Group: https://www.omg.org/spec/BPMN/2.0/

Pamungkas, D. P. (2016). Analisis Competitive Forces dan Competitive Strategy Sistem Informasi Kuliner di Indonesia. Jurnal Electronics, Informatics and Vocational Education (ELINVO), 118-127.

Rahadi, D. R. (2010). Manajemen Kinerja Sumber Daya Manusia. Malang: Tunggal Mandiri Publishing.

Satzinger, J., Jackson, R. B., & Burd, S. (2012). Systems Analysis and Design in a Changing Worl. USA: Joe Sabatino.

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung : Alfabeta.

Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008. (n.d.). Informasi dan Transaksi Elektronik. Lembaran Negara RI Tahun 2008 No.58.

Utomo, K. B., & Tulili , T. R. (2014). Perancangan Sistem Informasi Penilaian Kinerja Pegawai Berdasarkan Sasaran Kerja Individu di Politeknik Negeri Samarinda. Informatika Mulawarman Vol. 9, 23-29.

World Economic Forum. (2018, May). Maximizing the Return on Digital Investments. Retrieved from World Economic Forum: https://www.weforum.org/whitepapers/maximizing-the-return-on-digital-investments

Downloads

Published

2020-07-15

Issue

Section

Articles